Peduli Kasih Jelang Natal, PSMTI Karimun Bagikan 130 Paket Sembako

Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) peduli kasih menjelang Natal dan Tahun Baru 2025 dengan membagikan 130 paket sembako kepada umat Kristiani yang membutuhkan. (dokumentasi pribadi)
Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) peduli kasih menjelang Natal dan Tahun Baru 2025 dengan membagikan 130 paket sembako kepada umat Kristiani yang membutuhkan. (dokumentasi pribadi)

Karimun, JurnalTerkini.id – Paguyuban Sosial Marga Tionghoa Indonesia (PSMTI) Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) peduli kasih menjelang Natal dan Tahun Baru 2025 dengan membagikan 130 paket sembako kepada umat Kristiani yang membutuhkan.

Ketua PSMTI Karimun Hendrick Ho mengatakan, bakti sosial ini mengusung tema Peduli Kasih ini dan sudah dua kali digelar pada hari besar keagamaan, sejak ia memimpin PSMTI Karimun.

Bacaan Lainnya

“Paket sembako sebanyak itu kami salurkan di lima lokasi. Walaupun tidak banyak, tapi kita berbagi kepada penerima baik itu pihak geraja maupun panti asuhan kristen,” kata Kertua PSMTI Karimun Hendrick Ho di Tanjung Balai Karimun, Rabu (11/12/2024).

Dia mengatakan bakti sosial ini bertujuan untuk berbagi sesama umat beragama dalam rangka hari besar keagamaan yang ada di Kabupaten Karimun. Sehingga, bisa bermanfaat bagi penerima dalam bentuk paket sembako.

“Kami mewakili segenap warga Tionghoa Karimun mengucapkan menyambut natal dan tahun baru bagi umat Kristiani,” ucapnya.

Ketua pelaksana Dayanto mengatakan setiap paket sembako berisikan kopi, beras, mie instan, minyak goreng, roti, susu, teh, pasta gigi dan sabu cuci.

Total 130 paket yang disalurkan kepada pengurus geraja dan panti asuhan kristen. Diantaranya, Gereja Narwastu (Bina Bangsa), Gereja Guadalupe (Bati), Gereja HKI (Poros), Gereja Bethel dan Panti Asuhan Kristen Jenova.

“Bantuan ini kita berikan setiap hari keagamaan, baik Natal, Idul Fitri, maupun Imlek nanti,” tuturnya.

Sembako sebanyak didistribusikan dengan cara langsung dibawa ke lokasi.

“Ini murni untuk berbagi kepada saudara-saudara kita yang membutuhkan bantuan. Sesuai dengan moto kami Peduli Kasih,” ucap Dayanto. (ms)

Baca juga jurnal berita Karimun berikut: GP Ansor Adakan Malam Keakraban Tokoh Lintas-Agama Kabupaten Karimun

Pos terkait