Ketua DPRD Karimun: Prioritas tenaga kerja lokal jangan hanya kata-kata

Ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat (foto: yra)
Ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat (foto: yra)

Karimun, JurnalTerkini.id – Ketua DPRD Karimun, Muhammad Yusuf Sirat menyoroti penyerapan tenaga kerja (Naker) lokal oleh perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Karimun, Kepulauan Riau.

Disampaikannya, DPRD Karimun akan melakukan evaluasi terhadap perusahaan-perusahaan yang sudah berkomitmen untuk memprioritaskan tenaga kerja lokal sebesar 70 persen.

Bacaan Lainnya

Menurutnya, komitmen memprioritaskan tenaga kerja lokal oleh perusahaan tersebut jangan hanya kata-kata atau penyampaian lisan, karena sudah dituangkan dalam surat edaran Bupati dan diteruskan ke DPRD.

“DPRD Karimun akan mengevaluasi semua perusahaan, apakah sudah sesuai dengan komitmen mereka memprioritaskan tenaga kerja lokal sebesar 70 persen tersebut,” ujar Muhammad Yusuf Sirat kepada jurnalterkini.id, Senin (14/9/2020).

Sambungnya, Pemerintah dalam hal ini harus terus mengawasi perusahaan-perusahaan tersebut agar komitmen memprioritaskan tenaga kerja lokal itu dapat dibuktikan.

“Komitmen ini harus dibuktikan dengan fisik jangan di atas kertas saja, kita minta Bupati Karimun untuk selalu monitoring dan kalau perlu sweeping terhadap komitmen perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Karimun,” katanya.

Baca juga: Polling Calon Bupati dan Wakil Bupati Karimun, pilih pasangan idola anda

Pos terkait