Karimun, JurnalTerkini.id – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Karimun Provinsi Kepulauan Riau (Kepri) meluncurkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024 di Coastal Area Tanjung Balai Karimun, Senin (27/5/2024) malam.
Peluncuran ini menjadi titik awal dimulai setiap tahapan Pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur serta Bupati dan Wakil Bupati Karimun 27 November 2024.
Peluncuran ini dilakukan Ketua KPU Karimun Mardanus bersama jajaran dan Ketua Bawaslu Karimun Muhammad Iskandar dan Kepala Kantor Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Karimun Zifridin.
“Kita pilih peluncuran pada hari ini, tanggal 27 Mei 2024 sebagai momentum 6 bulan menuju Pilkada Serentak 27 November 2024,” kata Ketua KPU Karimun Mardanus.
Mardanus mengatakan dengan peluncuran ini, maka tahapan Pilkada Serentak 2024 dimulai, dan dia berharap dukungan pemerintah daerah serta semua pemangku kepentingan seperti yang telah dilakukan dalam Pemilu 2024 yang lalu.
“Pilkada akan berjalan sukses kalau didukung semua pihak. Kesuksesan Pemilu tentu kami harapkan juga terjadi di Pilkada 2024 mendatang,” katanya.
Acara peluncuran ini juga dihadiri Ketua DPRD Karimun M Yusuf Sirat, FKPD, Anggota KPU Provinsi Kepri, Bawaslu Karimun, Kepala OPD, camat, lurah, kepala desa, PPK dan perwakilan partai politik. (yra)