PT Pelabuhan Karimun Optimistis Setor ke Kas Daerah Rp1 Miliar

Direktur Operasional PT Pelabuhan Karimun (Perseroda) H Aprilzal (jurnalterkini.id/jansen)
Direktur Operasional PT Pelabuhan Karimun (Perseroda) H Aprilzal (jurnalterkini.id/jansen)

Karimun, JurnalTerkini.id – PT Pelabuhan Karimun (Perseroda) optimistis bisa memberi kontribusi sebesar Rp1 miliar dari pendapatan perusahaan pada tahun ini ke kas daerah.

“Kita optimistis dan itu sudah hitung-hitung. Target Rp1 miliar ini sesuai dengan keinginan DPRD Karimun dalam rapat banggar beberapa waktu lalu,” kata Direktur Operasional PT Pelabuhan Karimun (Perseroda) H Aprilzal di kantornya, komplek pelabuhan kargo dan roro Parit Rempak, Kecamatan Meral, Senin (15/7/2024).

Bacaan Lainnya

Aprilzal menjelaskan, kontribusi PT Pelabuhan Karimun (Perseroda) selaku Badan Usaha Pelabuhan (BUP) Pemkab Karimun terus meningkat setiap tahunnya.

Pada 2022, kontribusi untuk pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp250 juta, dan naik pada 2023 sebesar Rp750 juta.

Kenaikan yang cukup signifikan itu, menurut dia, berkat ekspansi dan pengembangan usaha terhadap pengelolaan aset-aset pelabuhan, retribusi parkir di pelabuhan, dan telah beroperasinya Hotel Sri Tanjung Gelam di Pelabuhan Sri Tanjung Gelam.

“Jika selama ini kita mengandalkan pas pelabuhan. Maka sekarang kita juga memiliki sumber-sumber pendapatan lain, termasuk juga kerja sama dengan Bulog terkait pemanfaatan gudang di Pelabuhan Parit Rempak,” kata dia.

Karena itu, dia optimistis kontribusi Rp1 miliar sebagaimana ditargetkan DPRD Karimun bisa terwujud.

“Insya Allah, dengan dukungan pemerintah daerah dan semua pihak. PT Pelabuhan Karimun terus berkembang meningkatkan pendapatan,” kata H Aprilzal. (jms)

Pos terkait