Kampanye di Desa Gunung Putri, Ansar Ahmad : Natuna Tidak Asing Lagi, Saya Sudah Biasa Keliling Natuna

Natuna, Jurnal Terkini.id – Usai melakukan kampanye di Kelarik, Calon Gubernur Kepulauan Riau (Kepri) dari Nomor Urut 1, Ansar Ahmad melakukan kampanye pertemuan tatap muka di Gedung Astaka Desa Gunung Putri, Kecamatan Bunguran Batubi, Selasa 19 November 2024.

Di tengah antusias masyarakat yang hadir, Ansar mengatakan Natuna tidak asing lagi baginya.

Bacaan Lainnya

“Saya udah biasa keliling Natuna ini dan saya tidak asing lagi disini, benar kan bapak ibu? Saat ini saya maju lagi sebagai Gubernur Kepri dan berpasangan dengan Pak Nyayang. Kami bagi tugas biar tali silaturahmi tetap terjaga semua,” katanya.

Dalam orasi kampanyenya juga Ansar menyampaikan pencapaian dan program dirinya saat menjabat sebagai Gubernur Kepri.

Ansar berkomitmen melanjutkan semua program dan pembangunan infrastruktur yang sudah berjalan dan belum terbangun.

“Doakan dan dukung lah kami agar terpilih kembali sehingga program yang sudah dijalankan tetap berlanjut untuk Kepri yang lebih baik lagi ya bapak ibu dengan mencoblos Nomor Satu,” pungkasnya.

Hadir dalam kampanye Ansar, calon Bupati dan Wakil Bupati Natuna, Cen Sui Lan – Jarmin Sidik, Anggota DPRD Provinsi Kepri dapil Natuna-Anambas, Mustamin Bakri, Marzuki, Anggota DPRD Natuna, Tokoh Masyarakat Kepri dan Natuna dan serta partai politik pengusul. (Ron)

Pos terkait